Aksi Nyata untuk Hutan dan Satwa Liar

Banyak cara-cara yang sederhana dan tindakan kecil yang bisa kita lakukan untuk berpartisipasi aktif dalam usaha pelestarian hutan dan satwa liar. Jangan selalu berpikir bahwa aksi untuk konservasi alam itu selalu mebutuhkan dana besar atau harus telihat megah.Tindakan atau aksi kecil itu jauh lebih bermakna daripada angan-angan besar yang tidak pernah terwujud!

Beberapa contoh aksi nyata untuk pelestarian hutan dan satwa liar yang bisa anda lakukan antara lain:

  • Edukasi ke sekolah atau komunitas

Lakukan kunjungan edukasi ke sekolah, kampus atau komunitas (seperti komunitas pemuda, motor, hobby dll) untuk mengenalkan isu pelestarian hutan dan satwa liar. Metode edukasi bisa dilakukan dengan cara presentasi dan pemutaran film. Bahan untuk presentasi dalam format PowerPoint dan film dalam format DVD bisa diperoleh gratis di PROFAUNA. Silahkan kontak PROFAUNA via email: profauna@profauna.net untuk mendapatkan materi edukasi tersebut. Jangan lupa ambil foto kegiatan edukasi etrsebut dan kirim fotonya ke PROFAUNA untuk kami publikasinya di website kami, sehingga bisa menginspirasi orang lain untuk melakukan hal serupa.

  • Aksi Demonstrasi

Ketika ada kasus deforestasi atau kejahatan terhadap satwa liar seringkali dibutuhkan aksi demonstrasi agar kasus itu mendapat perhatian dari pihak terkait atau media massa. Demonstrasi itu tidak harus dilakukan dengan banyak orang, meskipun misalnya 5 orang itu sudah bagus, asal dikemas dengan menarik. Aksi demonstrasi adalah salah satu cara untuk menyuarakan suatu masalah dan untuk mendapatkan perhatian. Demonsrasi yang bersifat non kekerasan itu dilindungi undang-undang, jadi jangan takut untuk berjuang! Silahkan kontak PROFAUNA jika ingin mendapatkan tips-tips demonstrasi yang baik.

  • Kirim surat protes

Jika anda melihat berita di media massa tentang kasus kejahatan terhadap hutan atau satwa liar, jangan berdiam diri. Tulislah surat protes ke pihak terkait yang bertanggung jawab terhadap masalah itu! Salah satu caranya adalah dengan menulis surat pembaca atau opini di media massa tersebut. Suarakan juga 'protes" anda di jejaring sosial.

  • Jadi Relawan

Organisasi sosial seperti PROFAUNA seringkali membutuhkan relawan untuk membantu kegiatan mereka. Ketika anda libur, saatnya kini anda berfikir dan bertindak nyata dengan menjadi relawan untuk mengisi liburan anda. Terlalu sayang sekali kalau liburan panjang anda hanya diisi dengan tidur-tiduran di rumah atau menganggur. Buat liburan anda menjadi lebih bermakna dengan jadi relawan!

Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi PROFAUNA lewat email: profauna@profauna.net

© 2003 - 2024 ProFauna Indonesia

ProFauna Indonesia (Temukan kami di Google+) adalah lembaga independen non profit berjaringan internasional
yang bergerak dibidang perlindungan dan pelestarian satwa liar dan habitatnya.